Friday, May 18, 2012

Obama: Hubungan AS-Prancis Sangat Dihargai Oleh Masyarakat Amerika

Jakarta Presiden Amerika Serikat (AS), Barack Obama mengatakan kepada Presiden Prancis Franois Hollande bahwa hubungan bilateral AS-Prancis sangat dihargai oleh warga Amerika. Hollande juga mengingatkan kepada Obama tenntang penarikan mundur pasukan Prancis dari Afghanistan akhir tahun ini.

Seperti diberitakan AFP, Sabtu (19/5/2012), baru saja 3 hari Hollande menggantikan Nicolas Sarkozy sebagai Presiden Prancis, Hollande langsung terbang menuju gedung putih untuk membicarakan soal krisis eropa dan meningkatkan perkembangan Eropa.

Pada pertemuan itu, Obama mengatakan kepada koleganya yang berasal Prancis bahwa "Pertemanan dan persekutuan antara AS dan Prancis tidak hanya penting bagi saya tapi sangat bernilai bagi rakyat Amerika," kata Obama.

Selama di AS, Hollande juga dijadwalkan menjadi tamu kehormatan pada undangan makan siang yang diselenggarakan oleh Menteri Luar Negeri, Hillary Clinton dan bertemu dengan Perdana Menteri Inggris David Cameron yang juga berada di Amerika Serikat.

Setelahnya, Hollande kemudian akan kembali bertemu dengan Obama di Camp David, Maryland untuk melakukan pembicaraan dengan para pemimpin kelompok negara-negara maju G8.

Pada pertemuan di Gedung Putih, pemimpin Prancis tersebut mengingatkan Obama tentang penarikan pasukan Prancis dari Afghanistan pada akhir tahun ini.

No comments: